Senin, 23 Juli 2012

MAN 2 Bojonegoro Kunjungi UB

Siswa-siswi MAN 2 BojonegoroMadrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Bojonegoro berkunjung ke Universitas Brawijaya (UB), Selasa (20/12). Sejumlah 98 siswa kelas 12 didampingi oleh guru pendamping diterima oleh jajaran tim promosi dan sosialisasi UB di Gedung Widyaloka UB. Siswa-siswi tersebut terdiri dari jurusan IPA, IPS, Bahasa dan Agama. Acara ini juga dihadiri oleh para alumni MAN 2 Bojonegoro yang sedang berkuliah di UB. Wakil Kepala Sekolah Bagian Kesiswaan Maskur, S.Pd., memaparkan kedatangan mereka ke UB untuk membuka wawasan para siswa agar mereka termotivasi melanjutkan studi di perguruan tinggi khususnya UB. "Selama ini para siswa masih memiliki sedikit pengetahuan tentang perguruan tinggi," kata Maskur. "Dengan berkunjung langsung ke UB, dan bertemu dengan para alumni MAN 2 Bojonegoro, diharapkan akan menjadi motivasi yang cukup kuat bagi para siswa," tambahnya. Tim Promosi Ub Dedy Gusra, SAg., dan Edi Suyanto menjelaskan berbagai informasi mengenai UB. Seperti program seleksi masuk, program studi, biaya pendidikan, penawaran beasiswa, serta sarana prasarana. Dalam paparannya, secara khusus Dedy berpesan agar calon mahasiswa mempunyai strategi yang baik dalam memilih program studi. "Kita harus mampu mengukur kemampuan kita untuk disesuaikan dengan pilihan program studi keinginan kita," jelas Dedy. dikutip dari :http://prasetya.ub.ac.id/berita/MAN-2-Bojonegoro-Kunjungi-UB-6755-id.html

0 komentar:

Posting Komentar

Newer Posts Older Posts